BAHAYA MANDI PADA
MALAM HARI
Apakah anda pernah mandi pada malam hari?? …kalo pernah sih
gapapa, hehe… tapi apakah anda sering mandi pada malam hari???....
Jika anda masih sering mandi pada malam hari berarti anda
belum tau akibatnya, ya kan sob :D
Saya juga sering mandi pada malam hari sob, itu karena kerja
saya yang pulangnya sore, jadi saya terpaksa mandi pada malam hari, dari pada
gak mandi sama sekali, dalam pikiran saya sih gituuu..:D
Pantesan orang zaman dulu ada istilah jangan mandi waktu
magrib, takut mati ni negeri orang. Mungkin jika kita kaji secara ilmiah
artinya adalah bukan mati di negeri orang, tetapi ada bahaya di balik itu.
Pertanyaan nya sekarang adalah, sebahaya itukah mandi pada
malam hari sampai-sampai di istilahkan mati di negeri orang??..
Baiklah dari pada penasaran kita langsung saja simak
beberapa akibat yang di timbulkan dari mandi malam di bawah ini.
1.
MASUK ANGIN
Mandi di malam hari sama halnya dengan
mandi pada saat tubuh masih panas sehabis olahraga, mengapa demikian??....
Tubuh mengatur suhu tubuh agar setabil,
artinya tidak dingin dan tidak panas, jika suhu ruangan dingin, maka tubuh akan
menghangatkan diri. Dan pada saat ruangan panas tubuh akan mendinginkan diri.
Pada malam hari suhu tubuh sedang panas,
kerena melawan rasa dingin dari luar. Sebagai contoh kita lihat mesin motor
yang sedang panas, lalu kita siram dengan air, maka lihat yang terjadi. Atau kita
lihat gelas yang di isi air panas dan di masukan pada lemari pendingin, maka
akan pecah. Maka bahaya yang terjadi pada malam haripun seperti demikian.
2.
NYERI OTOT
Seperti pada pembahasan di atas, ketika
otot menghangatkan diri dan di siram air dingin maka yang terjadi otot bisa
mengerut atau mengecil secara tiba-tiba. Seperti botol air minum yang di isi
air panas lalu di celupkan pada air dingin.
3.
METABOLISME TUBUH TERGANGGU
Malam hari adalah waktu untuk tubuh
beristirahat. Jika kita mandi malam hari dan ada air yang masuk kedalam tubuh
melewati pori-pori maka akan terjadi gangguan pada metabolism. Bahaya lain
adalah akan terjadi penuaan dini karena terjadi gangguan pada metabolism tubuh
tadi.
4.
REUMATIK
Reumatik adalah penyakit yang di akibatkan
oleh adanya peradangan pada persendian sehingga akan terasa nyeri pada sendi
yang terkena penyakit ini. Walaupun penyakit ini tergolong ke dalam penyakit
yang berbahaya tetapi akibat yang di timbulkan oleh penyakit ini sangat membuat
kita tidak nyaman,.
Itulah beberapa akibat yang di timbulkan jika
mandi pada malam hari, tetapi dari beberapa sumber saya dapat bahwa kita masih
bisa mandi pada malam hari dengan menggunakan air hangat. Tetapi sepengalaman
saya, mandi menggunakan air hangat ini memang akan merasa enak tidak
kedinginan, tetapi itu hanya pada saat mandi aja yaa..ketika anda sudah mandi
silahkan anda rasakan ketika tubuh mulai melawan hawa hangat di luar dengan
membuat suhu tubuh lebih dingin, kita justru akan merasa lebih dingin setelah
mandi dengan air hangat dari pada mandi dengan air dingin.
0 Response to "bahaya mandi malam hari pada kesehatan"
Post a Comment
suatu kehormatan bagi kami, jika anda mau berkomentar mengenai BLOG ataupun ARTIKEL di blog ini.